Selasa, 11 Oktober 2011

Blogger



 
PENGERTIAN BLOG



Pengertian blog atau website merupakan hal mendasar bagi kita(user pengguna internet) namun apa sih yang membuat mereka berbeda dan mengapa terkadang orang menyebut mereka itu sama? Berikut ini merupakan sebuah ulasan khusus yang membahas pengertian blog atau website itu sendiri, dengan memunculkan berbagai definisi blog dan definisi website itu sendiri, sehingga dapat meluruskan pandangan pemirsa dirumah

Berikut refortasenya.



Pengertian sebuah blog


Blog merupakan singkatan dari web log yang artinya adalah suatu bentuk aplikasi/layanan web yang dibuat untuk memudahkan user dalam mempublikasikan informasi yang dimilikinya melalui tulisan-tulisan yang dimuat dalam sebuah postingan (Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Blog). Blog sendiri mempunyai fungsi yang sangat beragam seperti menjadi sebuah catatan harian, menjadi media publikasi, sampai dengan menjadi sebuah web portal bagi perusahaan(Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Blog).

Pengertian sebuah website


Website sendiri merupakan sebuah kumpulan halaman-halaman situs yang tersimpan dalam sebuah server/hosting, dan teridentifikasi melalui sebuah nama yang disebut juga sebagai domain atau sub domain(Sumber :http://id.wikipedia.org/wiki/Situs_web).

Nah, apa yang membedakan antara keduanya? yang membedakan antara keduanya adalah tahap pembuatan dan tujuan dibuatnya, jika sebuah website/blog dibuat menggunakan layanan pembuat website yang ditujukan untuk personal dengan menggunakan engine seperti wordpress, blogspot, joomla ataupun sejenisnya(tidak di develop sendiri) maka itu bisa kita katakan sebagai sebuah blog, mengapa? Karena layanan itu dibuat untuk pengguna awam yang tidak dapat membuat sebuah website dengan tangan sendiri dan sebaliknya.

Kebanyakan orang bahkan perusahaan sekalipun cenderung menggunakan engine blog tersebut untuk membuat websiteperusahaannya dengan alasan = low cost(murah dan mudah) dan dengan mudahnya dianggaplah blog tersebut menjadi sebuahwebsite bagi diri dan perusahaannya. Etis kah?

Mengapa hari ini kedua hal tersebut disamakan?

Weblog atau website sendiri terdiri dari halaman-halaman yang tersusun dalam format HTML (Hyper Text Markup Language) dan di akses melalui HTTP, yaitu protokol yang menyampaikan informasi dari server website untuk ditampilkan kepada para pemakai melalui web browser.
SEJARAH BLOG

Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh PyraLab sebelum akhirnya PyraLab diakuisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbukayang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blogtersebut.

Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam,dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis, . Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu dan kolom komentar yang dapat memperkenankan para pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang yang sebaliknya atau yang bersifat non-interaktif.

Situs-situs web yang saling berkaitan berkat weblog, atau secara total merupakan kumpulan weblog sering disebut sebagaiblogosphere. Bilamana sebuah kumpulan gelombang aktivitas, informasi dan opini yang sangat besar berulang kali muncul untuk beberapa subyek atau sangat kontroversial terjadi dalamblogosphere, maka hal itu sering disebut sebagai blogstorm ataubadai blog.



Komunitas Blogger


Komunitas blogger adalah sebuah ikatan yang terbentuk dari [para blogger] berdasarkan kesamaan-kesamaan tertentu, seperti kesamaan asal daerah, kesamaan kampus, kesamaan hobi, dan sebagainya. Para blogger yang tergabung dalam komunitas-komunitas blogger tersebut biasanya sering mengadakan kegiatan-kegiatan bersama-sama seperti kopi darat.

Untuk bisa bergabung di komunitas blogger, biasanya ada semacam syarat atau aturan yang harus dipenuhi untuk bisa masuk di komunitas tersebut, misalkan berasal dari daerah tertentu.



Jenis-jenis blog


  •    Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye).
  •     Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan jahat, dan perbincangan teman.
  •     Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
  •    Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
  •       Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
  •   Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
  •      Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
  •      Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
  •     Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensi media massa; biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi
  •      Blog agama: Membahas tentang agama
  •       Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
  •      Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
  •        Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
  •      Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
  •     Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia; seperti anjing
  •     Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog)
  •  

Budaya populer


Ngeblog (istilah bahasa Indonesia untuk blogging) harus dilakukan hampir setiap waktu untuk mengetahui eksistensi dari pemilik blog. Juga untuk mengetahui sejauh mana blog dirawat (mengganti template) atau menambah artikel. Sekarang ada lebih 10 juta blog yang bisa ditemukan di Internet. Dan masih bisa berkembang lagi, karena saat ini ada banyak sekali software, tool, dan aplikasi Internet lain yang mempermudah para blogger (sebutan pemilik blog) untuk merawat blognya.selain merawat dan terus melakukan pembaharuan di blognya, para blogger yang tergolong baru pun masih sering melakukan blogwalking, yaitu aktivitas dimana para blogger meninggalkan link di blog atau situs orang lain seraya memberikan komentar. Beberapa blogger kini bahkan telah menjadikan blognya sebagai sumber pemasukan utama melalui program periklanan AdSense, posting berbayar, jualan link, afiliasi dan lain-lain. Sehingga kemudian muncullah istilah profesional blogger, atau problogger, orang yang menggantungkan hidupnya hanya dari aktivitas ngeblog.[rujukan?]karena memang faktanya banyak chanel-chanel pendapatan dana baik berupa dolar maupun rupiah dari aktivitas ngeblog ini.



Risiko kejahatan


Karena blog sering digunakan untuk menulis aktivitas sehari-hari yang terjadi pada penulisnya, ataupun merefleksikan pandangan-pandangan penulisnya tentang berbagai macam topik yang terjadi dan untuk berbagi informasi - blog menjadi sumber informasi bagi para hacker, pencuri identitas, mata-mata, dan lain sebagainya. Banyak berkas-berkas rahasia dan penulisan isu sensitif ditemukan dalam blog-blog. Hal ini berakibat dipecatnya seseorang dari pekerjaannya, diblokir aksesnya, didenda, dan bahkan ditangkap.




CARA MEMBUAT BLOG



CARA MEMBUAT BLOG DI BLOGGER

Membuat blog di blogger.com sangatlah mudah. Sekarang saya akan tunjukan cara untuk membuat sebuah account baru di blogger.com, yang 100% gratis. Saya merekomendasikan anda untuk membuat blog di blogger.com karena program ini sangat didukung penuh oleh google, sehingga apabila kita membuat blog disini maka google akan cepat mengindeks blog kita. Alhasil blog kita akan muncul dihalaman pencari google.

  •      LANGKAH KE-1 (GETTING STARTED)

Silahkan anda kunjungi website www.blogger.com

  •      LANGKAH KE-2 (CREATE AN ACCOUNT)

Setelah page terbuka, silahkan anda klik CREATE AN ACCOUNTsetelah anda klik, maka akan muncul form untuk mengisikan nama dan password. Silahkan isi dan anda harus selalu ingatusername dan password yang anda isikan.

Jangan lupa untuk menceklist Term of service agreement. Kemudian klik tombol panah "Continue" untuk melanjutkan ke langkah ke-3

  •      LANGKAH KE-3 (NAME YOUR BLOG)

Bagian ini sangat penting, karena nama dari blog anda nantinya akan menjadi sebuah keyword.
TIPS: agar blog anda mudah terindex oleh search engine(mesin pencari), maka alangkah lebih bagusnya jika anda membuat sebuah kesamaan antara addres dan name dari blog anda!
Sekarang klik tombol panah ORANGE"Continue" untuk melanjutkan ke langkah ke-4

  •      LANGKAH KE-4 (CHOOSE YOUR BLOG TEMLATE)

Sekarang anda haya tinggal selangkah lagi untuk mempunyai webblog buatan sendiri!!!
Disini anda ditujukan untuk memilih warna dan bentuk dari web anda. Silahkan pilih sesuai dengan topic dan selera anda. OK jika anda sudah selesai memilih template, sekarang kita akan lanjut ke langkah berikutnya.
Sekarang klik tombol panah ORANGE "Continue" untuk melanjutkan ke langkah ke-5

  •      LANGKAH KE-5 (GENERATE YOUR BLOG)

Sekarang blogger akan menciptakan blog anda. Setelah blog selesai dibuat, maka di browser anda akan ada tulisan "Your Blog Has Beeb Created" Klik start Posting untuk untuk membuat artikel/tulisan pertamamu.
Sekarang Isikan Judul artikel kamu pada kolom tile, dan tulis isi dari artikelmu di bawahnya!




MANFAAT MEMBUAT BLOG





Banyak sekali jawaban yang bisa diperoleh dari pertanyaan "mengapa kita membuat blog?". Ini dikarenakan tiap orang memiliki tujuan yang berbeda-beda dalam membuat blog. Ada yang hanya sekedar sharing kegiatan sehari-hari, ada yang ingin  memberikan gagasan-gagasan atau opini mereka, dan ada pula yang ingin menggunakan blog sebagai sarana meraup rejeki.

Blog saat ini sudah menjadi tren yang tidak dapat dipungkiri lagi eksistensinya. Blog ibarat sebuat catatan yang bisa menghubungkan kita dengan semua orang pengguna internet di dunia. Istilah keren membuat blog, "ngeblog" memang sudah tidak tabu lagi bagi kita pengguna internet. Blog memberikan kita ruang yang luas untuk mengekspresikan diri kita apa adanya. Semakin lama perkembangan blog memang terlihat semakin pesat dan bisa menembus semua kalangan.

Blog juga bermanfaat untuk menjalin persahabat secara online sehingga ruang lingkup pergaulan kita menjadi lebih luas. Sehingga dengan membaca blog, kita bisa mengetahui kisah kehidupan kita masing-masing. Sedangkan bagi perusahaan atau pihak-pihak yang bertujuan marketing, blog sangat berguna dalam bisnis mereka. Tak hanya pengusaha, kita pun bisa meraup rupiah atau bahkan dollar dari blog.

Manfaat membuat blog bagi blogger (pembuat blog):

  1.    Meningkatkan kemampuan menulis. Dengan banyak menulis, akan semakin merangsang ide-ide kreatif kita untuk muncul ke permukaan.
  2.     Membuat kita ekspresif, inspiratif, dan motivatif.
  3.     Menambah berbagai wawasan dan merangsang otak.
  4.     Menjalin persahabatan secara online.
  5.     Dapat berekspresi sebebas mungkin tentang ide-ide yang ada di dalam pikiran kita.
  6.   .Bisa memperkenalkan diri kita, istilah kerennya "from zero to hero". sudah banyak blogger yang merasakan hal ini.
  7.   Meraup Rupiah dan dollar. Nah, disinilah letak kesenangan membuat blog. Sambil menyelam minum air. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan uang dari blog. Dan itu akan saya bahas nanti.

Manfaat Blog bagi pembaca:

  1.     Yang pasti menambah pengetahuan.
  2.     Berlatih berdiskusi dan berkomentar tentang artikel-artikel yang dimuat di dalam blog.
  3.     Menjalin persahabatan antara pembaca dan si pemilik blog.
  4.    Mendapatkan arus informasi yang cepat, efektif, dan efisien karena tidak terbatas oleh ruang dan waktu. Dan masih banyak lagi manfaat lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar